-->

Halo !!! Saya Kang Ismet, ini adalah blog tentang AMP HTML dan cara penerapannya

Android M Memiliki Fitur Otentikasi Sidik Jari Asli

Android M Memiliki Fitur Otentikasi Sidik Jari Asli
Android M kabarnya akan menggunakan "otentikasi sidik jari asli" sebagaimana yang telah digunakan oleh perangkat berbasis IOS, seperti yang dilaporkan oleh BuzzFeed.

Selama ini cara membuka kunci pada android hanyalah bentuk pola, pin dan password. Hanya beberapa vendor yang menggunakan fitur pemindai sidik jari, itupun hanya berlaku pada ponsel flagship.

Fitur otentikasi sidik jari yang pada beberapa Smartphone memang menjadi andalan untuk tetap memenuhi keinginan para pecinta gadget. Namun sudah dapat dipastikan bahwa setiap vendor memiliki gaya masing-masing untuk mengembangkannya.

Kini Android M disinyalir akan mengukuhkan sistem otentikasi sidik jari asli tersebut sebagai salah satu kelebihannya. Menurut BuzzFeed dan Ars Technica yang dilansir oleh GSMArena.com, peresmian kepastian tersebut akan disampaikan pada acara Goggle I/O 2015.

Dengan adanya fitur tersebut di Android M, setiap pengguna akan dimudahkan dan cukup aman untuk melakukan transaksi pembelian di Play Store, Otentikasi Google Wallet dan berbagai aplikasi lain yang membutuhkan pengamanan ekstra. Beberapa ponsel canggih yang sudah menggunakan teknologi otentikasi sidik jari diantaranya Smartphone Apple serta Samsung Galaxy S6 dan S6 Edge. Sebenarnya Google Nexus 6 yang dirilis tahun lalu mampu untuk menyertakan fitur otentikasi sidik jari tersebut, hanya saja pihak Google memutuskan untuk tidak menyertakannya dengan beberapa alasan.