-->

Halo !!! Saya Kang Ismet, ini adalah blog tentang AMP HTML dan cara penerapannya

Tips Tampil Cantik Didepan Kamera

Tips Tampil Cantik Didepan Kamera
ADM | Bagi yang hobinya berfoto-foto didepan kamera, namun merasa kurang percaya diri terhadap gaya anda didepan kamera, atau malah merasa kurang cantik?

Semua hal itu, jangan anda fikirkan. Sekarang saya akan berbagi tips buat anda semua para gadis yang cantik. Bagaimana caranya agar lebih tampil cantik dan percaya diri didepan kamera.
Berikut tipsnya:
1. Jangan ambil pose yang datar.
Pose sangat menentukan hasil foto anda, Pasti anda tidak ingin dibilang foto KTP? Maka dari itu tentukan pose yang membuat anda nyaman dan terlihat lebih cantik. Misalnya ni, jika anda berdiri, silangkanlah salah satu kaki anda kedepan untuk memberi kesan ramping.

Posisi kamera juga harus sejajar mata atau sedikit diatas level mata. Jangan mengambil foto dari arah bawah kalau objek foto ingin terlihat lebih ramping.

2. Senyum.
Tersenyum pastinya akan membuat anda akan lebih cantik, membuat foto anda berkesan seperti hidup.

Untuk memastikan senyum anda terlihat tulus, tidak terpaksa, buatlah diri anda tertawa dengan memikirkan sebuah hal yang lucu. Untuk ekspresi yang lebih alami, menatap sedikit diatas lensa kamera bukan langsung kedalamnya.

3. Gunakan Make Up
Gunakankan lah Make Up agar wajah anda kelihatan lebih fresh dan bersih. Karena wajah yang cerah akan menghasilkan foto yang bagus.

Demikian tips singkat dari saya bagi anda para cewek yang cantik, semoga ini bermanfaat bagi anda agar bisa berfoto lebih cantik lagi.